Ad Unit (Iklan) BIG

Pemkot dan Anggota DPR Desy Ratnasari Kolaborasi Membangun Sukabumi

Posting Komentar






SUKABUMI--Pemerintah Daerah Kota Sukabumi menerima kunjungan kerja Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dari Fraksi Partai Amanat Nasional, Desy Ratnasari, di Ruang Utama Balai Kota Sukabumi, Jum'at (21/2). Pertemuan ini untuk menjalin kolaborasi dalam membangun Sukabumi lebih baik dari waktu ke waktu.



Wali Kota Sukabumi H. Achmad Fahmi, Wakil Wali Kota Sukabumi H. Andri Setiawan Hamami dan juga Sekertaris Daerah Kota Sukabumi Dida Sembada menerima secara langsung kunjungan tersebut. Hadir juga para kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) Pemkot Sukabumi.



" Atas nama pemkot Sukabumi, saya mengucapkan terima kasih karena teh Desy yang paling aktif berkunjung ke Kota Sukabumi,'' ujar Wali Kota Sukabumi H. Achmad Fahmi.



Hal ini menunjukkan adanya perhatian dari anggota DPR RI terhadap warga Sukabumi.


Kunjungan anggota DPR RI ini,  kata  H. Achmad Fahmi, bisa menjadi sarana untuk menyampaikan aspirasi dan harapan dari SKPD terkait bidang Komisi X maupun lintas komisi yang akan diteruskan kepada anggota DPR RI lainnya.



Menurut wali kota, pemkot berharap anggota DPR RI daerah pemilihan Kota/Kabupaten Sukabumi lainnya dapat bersinergi dalam membangun Sukabumi. Kolaborasi ini dalam rangka berkhidmat untuk masyarakat Kota Sukabumi.



Wali kota mengatakan, perencanaan pembangunan melalui dua kanal. Pertama,  musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) dengan pelibatan masyarakat yang diinisiasi eksekutif.


Jalur kedua melalui reses anggota DPRD kota, DPRD Jabar dan DPR RI.



Kedua saluran ini menjadi hak warga untuk menyampaikan aspirasi dan harapan jika dioptimalkan maka aspirasi dan kebutuhan warga bisa terfasilitasi.


'' Melalui reses, anggota DPR ini mampu  membuat pembangunan di Sukabumi semakin membaik dari waktu ke waktu,'' ujar H. Achmad Fahmi.



Pada kegiatan tersebut, wali kota menyampaikan, hari ini bertepatan dengan Hari Peduli Sampai Nasional. Kota Sukabumi telah meluncurkan Sukabumi Cinta Lingkungan (Cling) sebagai wujud kepedulian pemkot terhadap lingkungan. Peluncuran Sukabumi Cling ini sebagai salah satu upaya menjaga lingkungan yang telah mengalami kerusakan secara global.





Selain itu, Pemkot Sukabumi juga meluncurkan gerakan cegah, pilah, dan olah (Ceu Piah), yakni gerakan berbasis pengeolaan sampah berbasis keluarga dan Cling berbasiskan masyarakat.



Lebih lanjut wali kota menambahkan, selain bertepatan dengan Hari Peduli Sampah Nasional, setiap tanggal 21 Februari juga diperingati Hari Bahasa Ibu Internasional. Pemkot Sukabumi akan menempelkan ornamen-ornamen atau hiasan berbahasa Sunda sebagai bentuk kepedulian terhadap pelestarian bahasa ibu.



Anggota Komisi X DPR RI Desy Ratnasari mengatakan, kegiatan ini diselenggarakan untuk bersilaturahmi dan menjaring aspirasi dari pemerintah dan warga Kota Sukabumi. Misalnya di bidang pendidikan. Aspirasi tersebut selanjutnya akan diteruskan kepada  Menteri Pendidikan Nadiem Makarim.     
Kang Warsa
Sering menulis hal yang berhubungan dengan budaya, Bahasa, dan kasukabumian.

Informasi Lainnya

Posting Komentar

Berlangganan