Ad Unit (Iklan) BIG

Wali Kota sebut SVC membantu pemerintah kota dalam pembangunan di bidang ekonomi kreatif.














SUKABUMI - Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi memberikan apresiasi terhadap kegiatan komunitas Sukabumi Violin Community (SVC). Sebabnya komunitas tersebut membantu pemerintah kota dalam pembangunan di bidang ekonomi kreatif.








Hal ini disampaikan orang nomor satu di Kota Sukabumi tersebut dalam pemberian santunan kepada anak yatim piatu yang digagas SVC di Fresh Milack Cafe and Resto di Jalan R Syamsudin SH Kota Sukabumi Sabtu (25/5) sore. Dalam kesempatan itu hadir Ketua TP PK Kota Sukabumi Fitri Hayati Fahmi.








‘’ Pemkot bersyukur, SVC terus membantu pemerintah daerah di bidang ekonomi kemasyarakatan khususnya ekonomi kreatif,’’ kata Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi. Hal ini karena pemkot menyadari situasi Kota Sukabumi memiliki keterbatasan dalam potensi sumber daya alam.








Menurut Fahmi, Kota Sukabumi hanya bisa membanggakan potensi sumber daya manusia (SDM). Di mana warganya memiliki SDM yang kreatif, unggul dan berprestasi.








Fahmi menuturkan, keberadaan SVC ini sudah dikenal di tataran Jawa Barat maupun nasional. Terutama karena prestasi dan bisa tampil di berbagai acara baik Sukabumi, regional maupun di tingkat nasional.








Pemkot juga lanjut Fahmi mengapreasi SVC yang meluapkan rasa syukurnya dengan menyantuni anak yatim piatu. Di mana pada tahun ini berbeda karena biasanya digelar di dalam ruangan tapi kini nuansanya di luar ruangan.








‘’ Kami juga menyambut positif peresmian tempat kuliner Fresh Milack Cafe and Resto,’’ kata Fahmi. Tempat kuliner baru ini dapat digunakan anak muda menikmati wilayah Sukabumi dan menjadi pusat aktivitas ekonomi kreatif di Sukabumi.

Kang Warsa
Sering menulis hal yang berhubungan dengan budaya, Bahasa, dan kasukabumian.

Informasi Lainnya

Posting Komentar

Berlangganan