Ad Unit (Iklan) BIG

Wali Kota Sukabumi Pantau Rekapitulasi Suara
















SUKABUMI--Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi memantau pelaksanaan penghitungan rekapitulasi suara pemilu di tingkat panitia pemilihan kecamatan (PPK) Sabtu (20/4). Dari pantauannya pelaksanaan rekapitulasi suara di PPK yang ada di tujuh kecamatan berjalan aman.








Titik pertama yang dikunjungi Wali Kota Sukabumi adalah rekapitulasi suara di PPK Kecamatan Cikole yang dilakukukan di Gedung Capitol. Kedatangan wali kota ini untuk memastikan keamanan dalam rekapitulasi suara di Kota Sukabumi.











'' Hari ini merupakan rekapitulasi penghitungan suara di tingkat PPK,'' ujar Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi. Ia mengatakan pemerintah kota mengecek kondisi di setiap PPK.








Hasilnya kata Fahmi, alhamdulillah sampai saat ini penghitungan berjalan aman. Ke depan wali kota meyakini kondisi akan tetap aman hingga proses rekapitulasi berakhir.








Sebabnya kata Fahmi, pengamanan rekapitulasi mendapatkan pengamanan aparat kemanan baik Polri dan TNI. Upaya ini dilakukan untuk memberikan kenyamanan kepada warga.








'' Kami juga mengimbau masyarakat bahwa penghitungan suara yang final itu dari KPU jadi tunggu hasil KPU,'' imbuh Fahmi. Sementara untuk penghitungan lainnya biarkan saja.








Intinya kata Fahmi, pemkot meminta jangan ada euforia di awal rekapitulasi. Ia mengajak warga mari menunggu hasil penghitungan di KPU.

Kang Warsa
Sering menulis hal yang berhubungan dengan budaya, Bahasa, dan kasukabumian.

Informasi Lainnya

Belum ada informasi terkait topik ini.

Posting Komentar

Berlangganan